Huda Ilal Kirom

Berbagi pengalaman melalui blog. Semoga bermanfaat ^_^

Anggrek Spesies Indonesia

Indonesia terkenal akan keanekaragaman hayatinya. Salah satunya adalah bunga anggrek. Ikut merawat dan melestarikannya menjadi salah satu motivasi untuk memelihara bunga ini.

Masjid Agung Jawa Tengah

Salah satu tempat wisata religi di Kota Semarang yang menjadi ikon provinsi Jawa Tengah

Anggrek Mancanegara

Selain anggrek spesies lokal, ada juga beberapa anggrek koleksiku yang berasal dari luar negeri

Dieng Plateau

Negara agraris. Begitulah sebutan untuk Indonesia. Melihat ladang yang tertata rapi menjadikan kesenangan tersendiri. Maju terus pertanian Indonesia.

Kamis, 21 Juli 2016

Nervilia plicata

Pertama kali melihatnya, saya tidak tahu kalo ini termasuk anggrek. Cuma pada waktu itu saya memang tertarik dengan bentuknya. Saya menemukan anggrek ini tumbuh liar di kebun bambu milik warga, daerah Salatiga, Jawa Tengah. Warga menyebutnya "oger-oger" dan digunakan sebagai obat. Setelah mencari informasi dari internet, barulah saya paham kalo tanaman dengan daun menyerupai hati ini termasuk jenis anggrek dari genus Nervillia.

Nervillia plicata

Daun nya berbentuk hati, dengan diameter 5-10 cm. Teksturnya cukup keras dan ditumbuhi rambut diseluruh permukaan daunnya. Anggrek ini mempunyai umbi yang tersimpan di dalam tanah.

Daun Nervillia berbentuk hati
Jumlahnya lumayan banyak ketika saya temukan. Tumbuh bergerombol disekitar seresah daun bambu yang mengering.
Nervillia hidup bergerombol di kebun bambu


Pada saat saya memotretnya, kebetulan belum musim bunga, jadi gak bisa lihat secara langsung deh bunganya. Btw, contoh bunganya kayak gini nih, ngambil dari : https://commons.wikimedia.org/wiki/Nervilia_plicata
Bunga Nervillia plicata

Selasa, 19 Juli 2016

Galeri

Dendrobium crumenatum
Bulbophyllum biflorum

Bulbophyllum laxyflorum



Anggrek Spesies Indonesia

Anggrek Spesies Mancanegara


Masjid Agung Jawa Tengah
Dataran Tinggi Dieng
Dataran Tinggi Dieng


Dendrobium crumenatum

Nama latinnya Dendrobium crumenatum. Masyarakat lebih familiar dengan sebutan anggrek merpati. Anggrek spesies ini termasuk jenis anggrek yang mudah perawatannya. Beberapa orang menanamnya dengan cara ditempel di pohon. Saya juga sering mendapati anggrek ini tumbuh liar, menempel di pohon pinggir jalan. Saya mendapatkan anggrek ini dari tetangga. hehe. Lumayan lah dapat gratisan.

Anggrek merpati

Anggrek berwarna putih ini harum baunya. Dengan ukuran 3-4 cm, anggrek merpati menjadi perhatian ketika mekar. Biasanya muncul bergerombol di tiap tangkainya

Kuncup bunga anggrek merpati

Anggrek ini biasanya akan berbunga apabila terjadi perubahan suhu atau cuaca yang mendadak. Misal saja, pada musim kemarau, tiba -tiba turun hujan. Dengan perubahan cuaca tersebut, anggrek merpati akan memamerkan keindahannya.

Rumpun anggrek merpati

Rumpun anggrek merpati